Rutan Kelas IIB Batusangkar Laksanakan Upacara Tabur Bunga Peringatan Hari Bakti Pemasyarakatan Ke-60, Kepala Rutan : Mari Mengenang Jasa Para Pahlawan

WhatsApp Image 2024 04 25 at 10.41.26

Humas Rutaba - Rutan Kelas IIB Batusangkar melaksanakan upacara tabur bunga dalam rangka memperingati Hari Bakti Pemasyarakatan Ke-60. Bertempat di Taman Makam Pahlawan Bahagia Batusangkar, pelaksanaan upacara dipimpin langsung oleh Kepala Rutan Batusangkar Elfiandi yang bertindak sebagai Inspektur dan diikuti oleh pejabat struktural, seluruh jajaran petugas staf dan pengamanan serta DWP Rutan Batusangkar, Kamis (25/4/24) pagi.

Sebelum pelaksanaan kegiatan, Kepala Rutan Batusangkar mengajak seluruh jajaran untuk mengikuti prosesi Upacara dengan penuh khidmat demi mengenang dan menghargai jasa para pahlawan, "Saya tegaskan kita semua harus melaksanakan prosesi Upacara Tabur Bunga ini dengan khidmat, apa yang kita lakukan sekarang belum ada apa-apanya dibandingkan dengan para pahlawan kita terdahulu yang memperjuangkan kemerdekaan kesatuan dan persatuan, mari sama sama kita kenang dan beri penghargaan kepada mereka para pahlawan kita yang terhormat", ucap Ka.Rutan.

Beberapa kegiatan inti yang dilaksanakan diantaranya penghormatan kepada arwah para pahlawan yang dipimpin oleh Kepala Rutan, mengheningkan cipta, peletakan karangan bunga dan tabur bunga oleh seluruh peserta Upacara pada makam para pahlawan.

Elfiandi menuturkan momen Hari Bakti Pemasyarakatan tidak lupa digunakan sebagai reminder bagi petugas pemasyarakatan dalam mengingat jasa dan back to basic serta penanaman semangat nilai juang. "Tema Pemasyarakatan PASTI Berdampak dapat kita lihat melalui rangkaian kegiatan Tabur Bunga kali ini, Petugas Pemasyarakatan seakan didorong untuk mengingat kembali kenapa kami semua bisa berdiri disini, mengajak kami untuk kembali membayangkan basic perjuangan zaman penjajahan dalam mendapatkan kehidupan yang nyaman dan aman, sekaligus menanamkan semangat untuk berjuang dan bekerja keras bagi petugas kami demi menciptakan dampak positif bagi warga binaan, masyarakat dan tentunya bangsa tercinta kita", tutup Ka.Rutan Elfiandi. (syuja)

Jln Hamka. 24 Batusangkar  Kode Pos : 27213
(0752)71032

Email Satker
rtn.batusangkar@kemenkumham.go.id

Email Aduan
rutan.batusangkar@yahoo.co.id

logo besar kuning
 
RUTAN KELAS II B BATUSANGKAR
KANWIL KEMENKUMHAM SUMATERA BARAT
Hari ini119
Kemarin158
Minggu ini809
Bulan ini591
Total 54886

05-05-2024